MUJAHIDDAKWAH.COM, MAROS – Lingkar Dakwah Mahasiswa Indonesia (LIDMI) Daerah Maros bersama Forum Muslimah Dakwah Kampus Indonesia (FMDKI) Daerah Maros gelar Seminar Kampus yang dirangkaikan dengan Sharing Session, Ahad (29/10/2023).
Kegiatan yang mengangkat tema “Agar Kampus Tak Sekedar Status” berlangsung di Aula Masjid Al Markaz Maros yang dihadiri oleh 76 orang mahasiswa.
Ketua LIDMI Maros, Ustaz Alhidayatullah, dalam sambutannya menyampaikan tujuan diadakannya seminar ini karena timbulnya rasa gelisah di tengah kondisi pemuda kampus.
“Kami sungguh sangat gelisah dengan fenomena yang kita lihat terutama pada media sosial, media massa dan media media yang lain dengan berbagai tindak kriminalitas, moralitas dan kejahatan yang justru membuat sedih kita semua. Semoga dengan adanya wasilah ini bisa membuat kita sadar dan mempersiapkan diri dengan hal-hal apa saja yang ingin kita tempuh untuk menjadi generasi Islam yang sukses dalam hal akademik dan sukses dunia akhirat,” harapnya.
Ustaz Hamri Muin, selaku pemateri yang juga merupakan Ketua PP LIDMI 2022 menuturkan tentang peran mahasiswa dalam peradaban Islam.
“Apapun aktivitas kita, tidak akan terwujud sebuah peradaban yang kita harapkan ketika Al-Qur’an dan Sunnah kita tinggalkan dan tidak menjadikannya sebagai aktivitas dalam keseharian kita,” tegasnya.
Ustaz Hamri, sapaan akrabnya menambahkan harapannya untuk mewujudkan Baldatun Thoyyibatun wa Robbun Ghofur.
“Sebagai harapan mari kita mewujudkan negeri yang aman, dunia yang aman, dunia yang berkah, dunia yang memberikan kesejahteraan bagi seluruh ummat manusia dengan menjadikan Al-Qur’an dan sunnah sebagai sumber pegangan dalam mengukir peradaban Islam,” terangnya.
Pada kesempatan sharing session ini hadirkan dosen muda Universitas Negeri Makassar (UNM), Ustaz M. Ammar Naufal yang membagikan tips-tips atau cara menjadi mahasiswa berprestasi.
“Diantara cara-cara untuk mewujudkan diri sebagai mahasiswa berprestasi adalah tentu dengan cara mendekatkan diri kepada Allah Azza wa Jalla, menentukan visi atau target, meningkatkan kapasitas keilmuan, fokus pada tujuan dan manfaatkan waktu luang,” tuturnya.
Sebagai penutup, Ustaz Ammar menyampaikan bahwa hari ini adalah impian masa lalu, perubahan yang besar dimulai dari mindset yang benar dan mimpi yang besar.
Reporter: Hamdana
Editor: Admin MDcom