MUJAHID DAKWAH.COM, JAKARTA – Indonesia melaporkan 283 kasus baru Covid-19 pada Rabu, sehingga total menjadi 7.418.
Juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengatakan ada 913 pasien telah sembuh dan 635 orang meninggal dunia.
“Jumlah pasien yang sembuh bertambah 71 orang dan yang meninggal bertambah 19 orang (dalam 24 jam terakhir),” tutur Yurianto dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu.
Kementerian Kesehatan telah memeriksa lebih dari 55 ribu sampel spesimen yang diambil dari 47 ribu orang sejak kasus pertama dikonfirmasi pada 2 Maret 2020.
Jumlah orang dalam pemantauan (ODP) bertambah menjadi 193.571, sedangkan pasien dalam pengawasan (PDP) bertambah menjadi 17.754 orang.
Yurianto menuturkan kasus positif Covid-19 telah terdeteksi di 263 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia.
“Semua provinsi telah terdampak Covid-19,” ujar dia.
DKI Jakarta menjadi wilayah yang paling terjangkit virus SARS-CoV-2 ini dengan jumlah kasus positif mencapai 3.383 kasus dengan 322 orang sembuh dan 301 pasien meninggal.
Pemerintah telah melarang masyarakat mudik lebaran, khususnya dari DKI Jakarta dan sekitarnya, untuk mencegah penularan Covid-19 lebih luas ke daerah-daerah.
Laporan: Nicky Aulia
Editor: Muhammad Akbar