MUJAHIDDAKWAH.COM, ENREKANG – Para amil zakat terus menciptakan inovasi agar umat Islam di Indonesia tertarik untuk berzakat.
Salah satu gebrakan terbaru dari Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Enrekang adalah meluncurkan kartu Nomor Pokok Wajib Zakat atau NPWZ Plus, mirip dengan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Acara peluncuran diadakan di Wisata Maballo Enrekang, Kamis (19/12/2019), yang dihadiri langsung oleh Kepala Cabang BNI Syariah Parepare, Shamad Hajji, bersama dengan seluruh Pimpinan Baznas Enrekang, beserta segenap Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dari 12 kecamatan.
Pimpinan Baznas Enrekang, Dr Ilham Kadir, menyatakan bahwa ke depan, para pembayar zakat akan mendapatkan manfaat dengan adanya kartu NPWZ ini, selain menjadi pengurang pajak juga dimungkinkan untuk dipakai transaksi non-tunai selama masih memiliki saldo.
“Kita juga tidak ingin kartu NPWZ ini hanya menambah tebal dompet, kita ingin agar ada nilai plusnya, makanya bisa disebut NPWZ Plus,” kata Ilham.
Ketua Infokom MUI Enrekang itu menambahkan, ide dan inovasi ini baru ada di Baznas Enrekang, dan kelak daerah-daerah lain akan mengikut.
“Memang selama ini sudah ada kartu NPWZ tapi ya itu tadi, hanya sebatas kartu yang manfaatnya sekadar menunjukkan kalau yang bersangkutan bayar zakat, tidak bisa dimanfaatkan selain itu. Kita yang pertama cetak NPWZ Plus,” terang Ilham.
“Pada intinya, kita sebagai amil harus menjaga kepercayaan para muzakki bahwa dana yang mereka setor ke Baznas benar-benar bermanfaat bagi mustahik, selain memberikan manfaat kepada muzakki sendiri, salah satunya menyediakan kartu NPWZ Plus sebagai tanda ia berzakat sekaligus kartu itu bisa dimanfaatkan dalam transaksi non-tunai,” terang alumni Kaderisasi Seribu Ulama Baznas ini.
Dalam acara launching NPWZ Plus itu, Kepala Cabang BNI Syariah Pare-Pare, Sahmad Hajji, mengatakan TapCash BNI adalah sebuah produk e-Money atau uang elektronik yang dikeluarkan oleh BNI dan BNI Syariah.
TapCash BNI bisa dipergunakan sebagai pengganti uang tunai untuk melakukan transaksi pembayaran di merchant kerjasama BNI yang ada di seluruh Indonesia.
Bagi para pemegang TapCash BNI, nasabah bisa melakukan berbagai transaksi pembayaran sehari-hari, seperti pembayaran transportasi umum, parkir, minimarket, restoran, dan tempat hiburan.
“Fitur umum TapCash BNI ini, transaksi cepat, aman, tanpa minimum transaksi, aman dan terjamin, bebas dimiliki dan bebas digunakan siapa saja. Apalagi saat ini, transaksi non-tunai dinilai lebih aman dan efisien,” jelas Sahmad.
Reporter: Ahmad
Editor: Admin MDcom