بِسۡمِ ٱللَّهِ ٱلرَّحۡمَٰنِ ٱلرَّحِيم
MUJAHID DAKWAH.COM, ENREKANG – Baznas Kabupaten Enrekang berhasil mengumpulkan zakat sebesar Rp 6,6 miliar sepanjang 2018.
“Alhamdulillah, sebagian sudah diserahkan kepada mustahik (penerima manfaat zakat) sebesar Rp 5,6 miliar itu,” ujarnya, Kamis (3/1/2019).
Dia menjelaskan, pendistribusian zakat mengacu kepada lima program utama Baznas Enrekang, yang meliputi Enrekang Peduli, Enrekang Religi, Enrekang Cerdas, Enrekang Sejahtera, dan Enrekang Sehat.
Ustad Ilham, sapaan akrabnya, melanjutkan dengan pendayagunaan yang tepat sasaran dan tata kelola yang baik dan benar serta akuntabel, profesional, maka diharapkan agar masyarakat semakin percaya kepada Baznas Enrekang.
“Dengan itu, mereka secara sukarela akan menyerahkan zakat dan infaknya melalui lembaga resmi negara yang mengurus masalah zakat. Atau lembaga zakat lainnya yang mendapat legalitas dari Baznas,” terangnya.
Sumber: Pilar Indonesia